Hal Hal Penting dan Cara Desain Tali Id Card dengan Benar
  • Okt 28, 2022
  • Lanyard Kilat Official by Lanyard Kilat Official
  • Artikel

Mendesain tali id card memang membuat tampilan benda ini semakin menarik. Benda satu ini memang sangat efektif dalam mengaitkan kartu identitas ke leher seseorang, sehingga apabila tali memiliki desain unik akan menarik banyak perhatian. Untuktilah Anda harus belajar cara desain tali id card.

Apa Itu Desain Pada Tali Id Card?

Tali id card Jogja sekarang memang merupakan benda penting untuk menggantungkan sebuah kartu identitas. Desain dalam tali name tag merupakan langkah untuk memberikan nuansa lebih mulai dari warna, gambar sampai dengan teks sehingga barang ini menjadi lebih menarik.

Dengan melakukan desain pada tali id card, benda ini dapat menampilkan beberapa informasi seperti nama perusahaan atau jasa secara efektif. Umumnya alat ini memang orang perlukan dalam mengaitkan kartu identitas ke leher.

Seiring perkembangan zaman, sekarang tali id card bisa menjadi media promosi apabila mendapatkan desain khusus. Maka dari itu penting untuk Anda mempelajari desain pada tali id card agar mendapatkan kecocokan penggunaan.

Alasan Penting Mendesain Mandiri Tali Id Card

Meningkatnya pemesanan orang pada tali id card memang sangat signifikan, hampir semua kantor atau organisasi pastinya punya benda satu ini. Tali Id card yang sudah mengalami desain akan menampilkan identitas secara optimal.

Setiap perusahaan tentu punya logo, atau warna khasnya sendiri sendiri. Dengan membuat cetak biru kepada tali id card, Anda dapat menambahkan unsur unsur ini secara spesifik, sehingga nantinya produk ini akan menampilkan identitas secara maksimal sebuah perusahaan.

Mendesain sebuah tali id card sebenarnya tidak sulit, hanya memerlukan beberapa langkah saja. Apalagi dengan berbagai kemajuan teknologi seperti sekarang, Anda dapat menggunakan berbagai tools atau software desain grafis dengan baik.

Inilah Cara Desain Tali Id Card dengan Cepat Dan Mudah

Sebelum mendesain sebuah tali id card tentu Anda harus menentukan software desainernya terlebih dahulu. Setelah itu baru melakukan aktivitas membuat desain. Apabila semuanya sudah siap berikut adalah cara desain tali id card :

  • Buka software desain grafis Anda
  • Bisa Adobe Photoshop, Coreldraw, Atau Inkscape
  • Atur ukuran kanvas lembaran desainnya
  • Buat sebuah desain lingkaran atau kotak
  • Bisa menggunakan tools pada software
  • Tambahkan tulisan dengan text tools
  • Lalu berikan warna yang sesuai
  • Simpan dalam bentuk Vektor
  • Maka desain sudah berhasil

Software yang Bisa Digunakan Untuk Mendesain Tali Id Card

Membuat sebuah desain memang susah susah gampang. Khususnya untuk Anda yang masih tidak begitu mengerti tentang desain grafis. Untuk itu penting menggunakan software yang tepat dalam mempraktikkan aktivitas ini. berikut beberapa software desain grafis bisa menjadi pilihan :

1. Software Adobe Photoshop

Tentunya hampir semua orang akan mengenal software satu ini karena memang sangat terkenal. Adobe Photoshop jadi salah satu aplikasi desain grafis yang cukup populer dengan berbagai kemampuan serta fitur menarik.

Terdapat banyak sekali efek efek yang dapat membuat desain id card Anda menjadi lebih menarik dan menawan. Untuk mempelajarinya pun cukup mudah, karena penggunanya sangat banyak maka tutorial dan forumnya juga cukup tersebar di internet secara merata.

2. Software Adobe Illustrator

Software untuk desain Adobe Illustrator masih satu rumpun dengan photoshop. Akan tetapi terdapat perbedaan dan pengaturan yang cukup signifikan dari kedua aplikasi ini. Adobe Illustrator memiliki kecepatan lebih efektif dalam mendesain sebuah logo atau gambar.

Apabila Anda memerlukan sebuah tali id card dengan sedikit gambar atau logo, maka menggunakan software satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Sama seperti Photoshop cuku banyak tutorial dan forum untuk pembelajaran menggunakan aplikasi ini.

3. Software Card InkScape

Software berikutnya yang bisa Anda gunakan untuk membuat sebuah desain  adalah InkScape. Cukup banyak pengguna yang berhasil membuat sebuah desain menarik dan menawan lewat software atau aplikasi satu ini. Akan tetapi saat menggunakannya perlu pengetahuan mendalam.

Keunggulan paling terasa saat menggunakan aplikasi ini adalah hasil cetakannya. Dimana pengguna dapat mengatur ukuran serta warna cetakan sesuai mungkin dengan keadaan aslinya pada software inkscape ini. Tidak heran bila hasil cetak print tali lanyard akan menawarkan tampilan luar biasa.

Software Menarik Alternatif yang Sangat Ampuh Dalam Mendesain Tali Id Card

Selain tiga software terkenal di atas, terdapat aplikasi alternatif yang cukup menarik untuk Anda coba gunakan. Google Sketchup, ini merupakan produk dari perusahaan mesin pencari ternama yaitu Google. Kabarnya software satu ini dapat membuat berbagai macam desain termasuk tali id card.

Keunggulan utama dari Google Sketchup ialah menawarkan fitur tools yang sangat mudah untuk pengguna pahami alias user friendly. Sehingga pengguna akan lebih leluasa dalam mendesain produk tali Id card. Apalagi software ini juga menawarkan template desainer siap pakai.

Untuk bisa menggunakan software satu ini, Anda setidaknya memerlukan sebuah perangkat PC komputer dengan spesifikasi tinggi agar berjalan dengan lancar. Sudah banyak pengguna yang dapat membuat sebuah desain luar bisa dari Google Sketchup.

Demikian informasi mengenai cara desain tali id card. Dengan mempelajari hal ini, Anda pastinya sekarang sudah bisa menentukan software mana yang akan menjadi pilihan, kemudian memulai mendesain gantungan id card custom atau versi sendiri tentunya.

Share: