Saat ini berbagai acara mengharuskan pesertanya memakai name tag. Bukan tanpa tujuan, hal ini akan mempermudah panitia untuk mengenali peserta acara. Tapi, dimana name tag diletakkan? Ya, tali name tag menjadi jawabannya. Lantas dimakanah tempat cetak tali name tag yang pas.
Dalam pembuatan tali name tag, biasanya pemesan meminta layanan cetak tali lanyard custom agar nama, logo, dan sedikit tulisan terkait acara atau momen dapat tertera di permukaan tali. Hal ini bertujuan agar tali bisa menjadi media branding untuk acara itu sendiri.
Panjang tali name tag sebenarnya beragam, tergantung pada kebutuhan. Namun, karena sebagian besar orang memakai tali ini di leher mereka, maka ukuran standard tali ini sekitar 85 cm sampai 90 cm. ini merupakan ukuran rata-rata pada berbagai tali lanyard ID card.
Ukuran ini tentu saja sudah berdasarkan berbagai pertimbangan, yaitu mengenai berat ID card, lebar ID card, maupun postur rata-rata orang Indonesia. Selain itu ada satu hal penting yang menjadi perhatian dalam pemilihan ukuran tali name tag, yaitu mengenai tampilannya.
Selain panjang tali, lebar juga menjadi hal penting sebelum memutuskan cetak tali name tag custom. Pemilihan ukuran lebar tali name tag harus memperhatikan mengenai ukuran lebar name tag, bentuk name tag, serta desain pada tali name tag itu sendiri.
Kebanyakan tali name tag menggunakan ukuran lebar sekitar 1,5 cm sampai 3 cm sesuai dengan kebutuhan pengguna. Selain itu, semakin lebar tali maka akan semakin bagus hasil desainnya karena tidak akan pecah, terutama dalam penggunaan bahan dasar tissue.
Pada tali name tag, sering kali menggunakan pengait sebagai penyambung tali dengan name tag. Terdiri dari beberapa jenis, jenis pengait oval hook sering ditemukan. Pengait dengan bentuk oval ini mampu mengaitkan name tag tebal karena luasnya ruangan.
Cara menggunakan tali name tag dengan jenis pengait oval hook cukup mudah, yaitu cukup menekan salah satu sisi pengait hingga terbuka. Setelah itu lubang pada name tag bisa masuk dengan mudah. Setelah name tag masuk, maka cukup melepas sisi pengait untuk mengunci.
Saat melakukan cetak tali name tag dan harus memilih jenis pengait, thumb hook menjadi salah satu pengait favorit. Memiliki bentuk mirip dengan oval hook, bentuk pada jenis ini lebih lonjong dengan tonjolan khusus di samping untuk membuka celah pengait.
Menggunakan jenis pengait ini mudah yaitu cukup menekan tonjolan dengan jempol, maka ruas ruangan akan terbuka dan siap mengaitkan langsung name tag. Thumb Hook memiliki dua warna paling umum, yaitu perak dan emas.
Jenis pengait berikutnya adalah standard j hook. Jenis ini sangat umum di pasaran dengan bentuknya yang mirip pancingan ikan. Terbuat dari logam, tembaga maupun besi, jenis ini memiliki kekurangan yaitu tipis dan mudah bengkok jika sering ditekan.
Cara menggunakan pengait ini adalah dengan menekan sisi pengait hingga celah terbuka. Setelah itu kaitkan langsung lubang pada name tag dan lepaskan tekanan. Hal ini berfungsi sebagai pengunci otomatis pada name tag.
Bentuk pengait lainnya untuk melengkapi cetak tali name tag adalah crocodile clip. Sering disebut dengan bulldog clip, bentuk ini mirip dengan penjepit pakaian. Bahan dasar dari pembuatan jenis ini adalah logam atau plastik.
Bahan logam akan lebih bagus karena terdapat gerigi di setiap sisinya. Cara memakai pengait ini mudah, yaitu cukup memberi tekanan pada kedua sisi bersamaan, name tag bisa langsung terjepit. Jangan lupa melepas tekanan untuk mencegah jatuhnya name tag.
Sebelum membuat cetakan tali name tag, tentunya sudah harus ada desain name tag yang akan digunakan. Membuat gambar desain dari name tag sendiri tidak mudah. Perlunya memperhatikan gradasi warna, pemilihan font, hingga ukuran desain untuk hasil maksimal.
Ukuran desain name tag secara umum yaitu 10,5 cm untuk panjangnya, dengan 7,4 cm sebagai lebarnya. Ukuran ini dianggap pantas untuk berbagai keperluan name tag karena mampu memuat beberapa informasi penting seperti nama dan divisi.
Tali name tag bisa memakai teknik printing dalam cetakannya. Teknik ini menggunakan mesin printer khusus dengan tinta sublime berkualitas. Hasil dari cetakan dengan printing pun termasuk memuaskan karena warnanya yang tajam pada tiap detailnya.
Untuk pemilihan teknik cetak tali lanyard ini bisa memakai dua pilihan bahan dasar, yaitu tissue dan polyester. Kedua bahan tersebut memiliki kelebihan tersendiri dengan hasil cetakan memuaskan. Teknik ini sangat cocok untuk menunjang penampilan penggunanya.
Selain memakai teknik printing, cetak tali name tag bisa juga menggunakan teknik sablon. Teknik ini lebih sederhana daripada teknik printing. Pewarnaan pada desain ini tidak bisa memberi hasil maksimal pada desain rumit namun hasil cetak tulisannya sangat bagus.
Meskipun harganya lebih terjangkau daripada teknik printing, tali name tag dengan teknik ini mampu memberi kesan simpel dan elegan pada penggunanya. Teknik ini hanya bisa dilakukan pada bahan dasar tali berjenis polyester saja.
Nah, itu dia pembahasan mengenai cetak tali name tag yang bisa menambah wawasan. Mencetak tali name tag tidak hanya sekedar mencetak saja, melainkan ada banyak hal penting sebelum pembuatannya, seperti beberapa poin di atas.